Peringati Maulid, Polda Kalteng Teladani Kepemimpinan Nabi Muhammad Menuju Polri Presisi
MangsiJabar - Polda Kalteng - Polda Kalteng memperingati Maulid Nabi Muhammad, S.A.W. 1444 H atau tahun 2022 yang bertempat di Masjid Baitus Syuja' Mapolda setempat, Kamis (13/10/2022) pagi.
Peringatan Maulid Nabi kali ini dihadiri langsung oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si., Wakapolda Irjen Pol. Ida Oetari Poernamasasi, S.A.P., M.A. pejabat utama Polda Kalteng, Ketua Bhayangkari Daerah Kalteng Ibu Dewi Nanang Avianto dan seluruh personel Polda Kalteng serta Ustadz H.M. Al Ghifari sebagai penceramah.
Kapolda Kalteng dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan kali ini mengangkat tema, "Dengan Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad S.A.W. Kita Wujudkan Polri Yang Presisi".
"Ini momentum yang baik untuk mengaplikasikan sifat teladan Nabi Muhammad dalam menjalani kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Lebih lanjut ia menambahkan, Semoga dengan kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan, ketakwaan dan keikhlasan bagi seluruh personel Polda Kalteng serta dapat menjadikan teladan dari Nabi Muhammad SAW, baik dalam perbuatan maupun ucapan.
Sementara itu dalam ceramahnya, Ustadz Ghifari menceritakan tentang teladan nabi selama beliau masih hidup dan menjadi seorang pemimpin.
H. Deden S
Posting Komentar