News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Sesudah Demo, Polisi Bersihkan Sampah Sisa Demo Mahasiswa

Sesudah Demo, Polisi Bersihkan Sampah Sisa Demo Mahasiswa


MangsiJabar-Majalengka,-Selepas aksi demo dari PC SPAI FSPMI Kabupaten Majalengka terkait kenaikan upah minimum sesuai khl kabupaten majalengka,menolak formula pp 36 tahun 2021 sebagai dasar kenaikan upah,menolak PHK dengan alasan resesi Global, Cabut Omnibuslaw. di depan Pendopo Kabupaten Majalengka kemarin, (16/11/2022) siang.

Selepas unjuk rasa, ada momen menarik yang dilakukan oleh pihak kepolisian resor Majalengka.

Di mana, para personel Polres Majalengka yang sejatinya melakukan pengamanan tampak memungut sisa sampah yang berserakan di tengah jalan tempat para aksi demonstrasi menyampaikan orasinya.

Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi yang ikut mengamankan aksi tersebut juga terlihat memungut sampah para demonstran begitu aksi selesai.

“Aksi bersih-bersih ini respon kami, para anggota pun spontan memungut sampah-sampah itu,” ujar Edwin.

Ia mengaku, pihaknya selalu bersama anggotanya untuk peduli terhadap lingkungan sekitar.

Menurutnya, sesama anggota harus saling mengingatkan dan memberikan contoh kepada masyarakat.

Aksi bersih-bersih itu dilakukan sebagai bentuk pelayan pihak kepolisian terhadap masyarakat. "Karena kebersihan sebagian dari iman, dan menjaga kesehatan," katanya. Ahmad s

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar