Pelatihan Dasar Teknik Wawancara Investigatif di Semarang, Kasubbid Multimedia Bidhumas Polda Kalteng Jadi Pemateri
MangsiJabar - Polda Kalteng - Kasubbid Multimedia Bidhumas Polda Kalteng AKBP Hardi Dinata. H, S.I.K, M.M menghadiri Upacara Pembukaan Pelatihan Dasar tentang Teknik-Teknik Wawancara Investigatif (Investigative Interviewing) bertempat di Hotel Dafam Semarang, Jawa Tengah, Selasa (07/03/2023) pagi.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Biro Perencanaan dan Administrasi Bareskrim POLRI, Brigadir Jenderal Polisi Drs. Adi Cahyo Hurip Mulyono, S.H., M.Si.
Turut hadir dalam acara pembukaan, Tenaga Ahli Utama Bidang Hankam Kantor Staff Kepresidenan Mufti Makarim Al Akhlaq dan Kepala Program Negara Hukum di the Norwegian Centre for Human Rights dari University of Oslo, Knut D Asplund.
Dalam.sambutannya, Brigjen Adi menjelaskan bahwa Pelatihan Dasar Tekhnik Wawancara Investigatif ini merupakan pendekatan strategis yang dilaksanakan dengan tujuan untuk membantu transformasi Polri yang Presisi dalam bidang penyelidikan serta penyidikan.
"Kegiatan ini menjadi landasan kita untuk semakin berkembang terutama dalam hal pemeriksaan tersangka, saksi dan korban," ujar Adi.
Pelatihan ini dikuti oleh personel Polri mulai dari Bintara hingga Perwira Menengah sebanyak 29 orang dan akan dilaksanakan mulai tanggal 7 hingga 10 Maret 2023 di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Sementara itu, Kasubbid Multimedia Bidhumas Polda Kalteng AKBP Hardi Dinata, S.I.K., M.H mengungkapkan bahwa ia menjadi salah satu pemateri dalam pelatihan tersebut.
"Saya ditugaskan oleh pimpinan untuk menjadi salah satu pemateri dalam pelatihan tersebut Semoga pelatihan berjalan lancar dan seluruh peserta dapat menyerap materi yang akan kami ajarkan," tutupnya.
H. Deden S
Posting Komentar